CAPRICORN (23 Desember – 20
Januari)
Simbol Capricorn |
Minggu-minggu
gembira. Ada
peristiwa yang membuatmu bahagia. Kamu menemukan diri kamu sehingga kamu yakin
bahwa kamu bukan pribadi rendahan. Kamu punya sesuatu yang membuatmu bangga.
Yakinlah bahwa kamu bisa eksis tanpa seseorang yang kamu harapkan.
Pasangan Menikmati kesendirian tanpa pacar sering kali
diperlukan. Bukan berarti kamu ingin menjauhkan hubungan. Sekedar refreshing
agar kamu tahu bahwa duniamu bukan hanya pacaran. Ada yang lebih asyik.
Jomblo Mencari pacar mesti disesuaikan. Tidak perlu
berharap kepada orang yang lebih dari kamu. Malah menyusahkan. Yang biasa-biasa nggak kalah oke kok. Belum dipoles
aja.
Persahabatan Teman dekatmu ada yang suka kamu. Kalau kamu sudah punya pasangan, jangan
kelewat akrab. Kalau kamu jombo boleh
tuh pendekatan.
Tip Tidak ada kemenangan tanpa perjuangan.
Tidak ada hadiah tanpa kemenangan.
AQUARIUS (20 Januari – 18
Februari)
Simbol Aquarius |
Minggu-minggu
penuh tantangan. Sesuatu yang kamu harapkan baik tidak sesuai kenyataan. Tapi
jangan patah semangat. Kamu mesti banyak bertanya dan bergaul dengan banyak
orang untuk melengkapi ketidaktahuan kamu.
Jangan mengandalkan kekuatan diri.
Pasangan Hubungan agak meregang karena sesuatu. Itu alarm buat kalian untuk introspeksi diri. Dengarkan nasihat orangtua karena tidak ada
orangtua yang menjerumuskan anaknya.
Jomblo Walaupun banyak yang suka kamu tapi belum ada satu
pun yang nyantol. Tak perlu risau belum dapat pasangan. Perjodohan akan berujung manis kalau kamu
berserah pada Tuhan.
Persahabatan Walaupun hatimu lagi acak kadul, namun kalau
berada di antara teman-teman yang belum lama kamu kenal, jangan menunjukkan sikap dingin.
Justru kamu harus bisa mengalahkan emosimu.
Tip Penghalang terbesar untuk meraih sukses bukanlah kelemahan, tapi semangat
yang patah. Ayo, kamu bisa!
PISCES (19 Februari – 20 Maret)
Simbol Pisces |
Tidak
ada kerja keras yang berakhir dengan sia-sia. Walaupun hasil jerih payahmu
belum memerlihatkan hasil, jangan putus
asa. Suatu saat nanti, cepat atau lambat, kamu bakal mensyukuri bahwa hasil
kerja kerasmu saat ini sangat berguna. So,
jangan mandek di tengah jalan yah!
Pasangan Ketika pasangan tidak ada di dekatmu, kamu mesti
jaga komunikasi. Jangan sampai si
Penggoda lebih gencar mendekatinya.
Jomblo Sudah pengin pacaran tapi takut dilarang Mama. Kalau Mama belum membolehkan jangan backstreet
ya? Mamamu tahu siapa kamu. Suatu saat
Mama akan memberimu kelonggaran.
Persahabatan Kalau kamu bisa meminjamkan yang kamu punyai kepada teman yang saat ini memerlukan,
pinjamilah. Percayalah, 15 tahun kemudian dia masih teringat akan kebaikanmu.
Tips Belajar terus sampai kamu mendapatkannya. Jangan menyerah karena kamu
merasa tidak mampu.
ARIES (21 Maret – 20 April)
Simbol Aries |
Minggu-minggu
membahagiakan buat kamu. Sesuatu yang kamu inginkan sudah menampakkan hasil. Kamu boleh bersuka ria tapi jangan lupa
memertahankannya. Hasilnya bisa seperti yang kamu harapkan kalau kamu mengisinya sambil berdoa.
Pasangan Pasanganmu
semakin sayang. Jangan kelewat
memanfaatkannya ya. Pacar kamu mau saja melakukan yang kamu inginkan. Tapi
jangan sampe membuatnya jengkel.
Jomblo Teman dekat di lingkunganmu beraktivitas suka sama
kamu. Mungkin kamu tidak suka
sama dia. Makanya jangan lekewat akrab. Dia mengharap banget lho.
Persahabatan Di saat kamu berbahagia kamu menjadi tahu
mana teman yang bener-bener teman dan mana yang tidak. Dari sikapnya
kamu tahu . Tetep baik sama dia ya. Dia hanya cemburu saja kok.
Tips Bila hati terpaut kepada Tuhan, maka
masalah tidak akan menenggelamkanmu dalam keterpurukan.
TAURUS (21 April – 20 Mei)
Simbol Taurus |
Sebetulnya
kamu bisa melakukan hal yang lebih dari yang kamu lakukan sekarang. Sayangnya kamu suka berperasaan tidak enak sama orang lain. Bilang terus terang. Kalau kamu tidak berani, tak akan cepat maju
lho. Sikat saja!
Pasangan Orangtua punya mata jeli melihat calon mantu.
Tetapi kalau kamu tetep keukeuh mencintai pacar,
kamu mesti bisa menundukkan hati orangtua.
Jomblo Seseorang menggoda hatimu. Dia juga suka kamu tapi
masih bingung antara kamu dan teman kamu.
Tak perlu memerlihatkan sukamu. Relakan kalau dia pilih teman kamu.
Persahabatan Taurus pribadi yang suka menyenangkan
hati teman. Hati-hati dengan
teman bermuka dua. Jangan
menceritakan semua masalah. Bisa
bermasalah dan membuatmu malu.
Tips Pe-ermu Minggu ini adalah taat melakukan apapun. Dimulai dong biar menjadi
kebiasaan.
GEMINI (21 Mei – 21 Juni)
Simbol Gemini |
Kamu
pribadi yang ingin segala sesuatunya berjalan sesuai dengan rencanamu. Tetapi
seringkali tidak terwujud dikarenakan kemampuan terbatas orang-orang yang
berkerja denganmu. Ingin berhasil kan? Mengertilah akan kemampuan orang lain dan berikan kesempatan.
Pasangan Kamu dan pacar kamu pasangan serasi tetapi pacar
kamu banyak mengalah. Sekali-kali puji
dia dong biar merasa tersajjung. Pacar kamu cemburu berat lho kalau kamu
ngobrol akrab dengan temanmu yang lawan jenis. Jaga hatinya ya.
Jomblo Pilihan sih banyak tapi hati tidak bisa diajak
kompromi. Nggak menyesal tuh kalau dia yang suka kamu punya pacar baru? Makanya
kalau sudah sreg, jalani saja dulu.
Persahabatan Teman dekatmu suka kamu tapi masih bingung.
dengan hatinya. Kalau tiba-tiba dia punya pacar, itu mungkin mengetes hatinya. Dia bener suka kamu atau
pacar barunya.
Tips Jangan menjadi marah karena orang berbuat jahat, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan perbuatan baik.
CANCER (22 Juni – 22 Juli)
Simbol Cancer |
Bersyukur kalau kamu
mendapatkan pekerjaan lebih banyak, itu berati kamu dipercaya. Minggu-minggu ini
banyak kesempatan yang kamu dapatkan dan kamu selalu bisa mengatasinya. Tetep
rendah hati ya. Jangan sombong. Bersyukurlah karena kamu punya kemampuan.
Pasangan Sikapmu yang romantis membuat pasanganmu betah
berlama-lama dekat denganmu. Tapi, si Penggoda terus
membuntutimu. Jaga hati pacar kamu ya. Dia cemburu banget sama si Penggoda.
Jomblo Yang membuat kamu masih jomblo adalah karena syaratmu kelewat tinggi. Nggak masalah
sih. Cari
yang bener-bener nyetrum di hati. Itu baru mantab!
Persahabatan Rata-rata teman kamu suka kamu. Mereka ingin menjadi teman dekatmu. Yang tidak
suka kamu biasanya iri dengan segala
kemampuan kamu. Berbaik hati saja sama
mereka ya.
Tips Masa depanmu sungguh ada dan harapanmu tidak akan hilang. Jadi, tidak perlu
khawatir ya.
LEO (23 Juli – 22 Agustus)
Simbol Leo |
Kamu
mesti berjuang keras untuk mendapatkan yang kamu inginkan. Nggak pa pa lah.
Bukankah sukses itu butuh perjuangan? Minggu ini kamu dihadapkan pada beberapa
lilihan. Semua ada positif dan
negatifnya. Sebelum memutuskan, berdoalah lebih dahulu.
Pasangan Bersyukur kamu mendapatkan pasangan yang setia dan
ngerti tentang kamu. Pacar kamu sayang banget sama kamu. Bagaimana
dengan kamu. Cinta setengah mati atau suam-suam kuku?
Jomblo Tidak perlu minder dengan orang yang kamu suka.
Kamu punya kelebihan lho. Flirting atau kasih sinyal biar dia tahu. Diterima
atau tidak itu urusan belakang.
PersahabatanKamu bisa jadi The Power of Curhat temanmu yang lagi galau. Mendengarkan keluhannya saja dia sudah seneng banget. Bukankah kalau hatimu galau suka curhat padanya?
PersahabatanKamu bisa jadi The Power of Curhat temanmu yang lagi galau. Mendengarkan keluhannya saja dia sudah seneng banget. Bukankah kalau hatimu galau suka curhat padanya?
Tips Jadikan Tuhan sebagai sandaranmu agar kakimu terhindar dari luka dan jerat.
VIRGO (23 Agustus – 22 September)
Simbul Virgo |
Kamu
punya hak untuk mengeluarkan pendapat dan ide-ide kamu. Jadi mulai sekarang
jangan mau diperhambakan karena kamu takut akibatnya. Selama kamu memberikan
yang terbaik dan baik menurut kamu, jangan takut yang namanya intimidasi.
Pasangan Tidak perlu
mengingat-ingat kesalahan pacar dan tak perlu membuat kelakuan yang membuat berantem. Tak akan ada habisnya kalau tidak saling menjaga hati.
Jomblo Menyukai seseorang jangan terlalu diperlihatkan
nanti dia malah ilfil. Kamu perlu test, dia suka kamu atau tidak karena
dia memang baik pada semua orang.
Persahabatan Hati-hati dengan teman yang suka mengacaukan persabahatan. Dia itu seperti
duri dalam daging. Makanya tidak perlu membicarakan teman lain kepadanya. Ember
banget lho.
Tips Jika gagal tujuh kali, bangkitlah untuk yang kedelapan kali. Jangan pernah
menyerah. .
LIBRA (23 September – 22
Oktober)
Simbol Libra |
Kamu
pengin mengerjakan banyak hal tetapi masih
dalam khayalan. Berpacu dengan waktu, Say. Mulailah salah satunya sampai bener-bener menghasilkan. Kamu mesti
meluangkan waktu untuk mengerjakannya.
Masa depan tergantung dari usaha kamu lho.
Pasangan Kalian berdua sama-sama saling sayang. Kamu mesti
menjaga hati pasangan kalau tidak ingin berantem melulu. Sikapmu yang terlalu
akrab sama teman membuat pasangan kamu cemburu berat. Jomblo Cinta baru bakal menghampirimu. Tapi lagi-lagi,
kamu malah ilfil ketika semakin dekat dengannya. Tak perlu diteruskan kalau
tidak sreg. Itu tandanya bukan dia yang
kamu cari.
Persahabatan Kamu memang pandai menyenangkan hati teman. Tapi,
ada teman yang menilaimu negatif padahal kamu bermaksud baik. Kurangi memberi
perhatian lebih pada seorang teman.
Tips Setiap orang adalah arsitek dari keberuntungannya sendiri. Jadi, sikat saja selagi ada kesempatan!
SCORPIO (23 Oktober – 21 Nopember)
Simbol Scorpio |
Kamu
menyadari dirimu pribadi berharga. Kamu mulai percaya dengan kemampuan kamu. Dewi Fortuna sedang menyertaimu.
Kamu bisa menaklukkan sesuatu yang kamu anggap tidak mampu. Berbahagialah
dengan progres yang kamu capai. Tapi ingat, tetep gali talenta yang kamu miliki.
Pasangan Sayang banget sama pacar boleh saja tapi jangan kelewat memanjakannya. Sekali-kali boleh dong memberi pelajaran agar tidak tergantung banget sama kamu. Repot sendiri lho.
Jomblo Cinta baru menghampirimu. Tetapi kamu masih
ragu-ragu antara karena sedang jomblo
atau senneg beneran. Kalu tidak yakin share sama mama biar tidak salah
pilih.
Persahabatan Kamu di kelilingi teman-teman baikmu. Di antara temanmu ada yang iri dengan
kemampuan kamu. Tetep baik walau
dicuekin. Dia hanya ingin seperti kamu. Berbahagialah menjadi dirimu.
Tips Pergaulan buruk bisa merusak kebaisaan
baik. Hati-hati berteman.
SAGITTARIUS (22 November –
21 Desember)
Simbol Sagittarius |
Kamu
pribadi keras kepala yang tidak mau kalah. Tugasmu di Minggu ini adalah bejalar
mau menyesuaikan diri untuk
mengimbangi sikapmu yang kaku. Mingu-minggu ini banyak hal yang membuatmu harus memahami orang. Kamu bisa
melewatinya. Asal, mau menyesuaikan
diri.
Pasangan Tidak gampang menyatukan 2 kepala yang berbeda
isi. Itulah gunanya pacaran. Kamu mesti bisa memahami keinginan pacar kamu. Selama
ini pasangan kamu banyak mengalah, kini gantian kamu yang mengalah. Ingin rukun
kan?
Jomblo Tak perlu
kecewa kalau si dia tidak meresponmu. Cuek
saja dan berlagak tidak butuh biar dia tidak ge-er. Kamu punya daya tarik lho. Menjomblo
dulu saja biar banyak penggemar.
Persahabatan Tidak perlu mengikuti ajakan teman kalau tidak sreg. Tidak perlu memendam rasa tidak enak. Kamu mesti punya prinsip.
Tips Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu dan bisa menjadi seorang saudara
dalam kesusahan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar